BERITA
-
Wisuda Online SPENDAPURI
04 Juni 2020 Bagus Nur Muhammad, S.ST
Di masa pandemi covid-19 ini, semua serasa layak untuk dilaksanakan secara online. Begitupun Wisuda Peserta Didik di SMP Negeri 2 Purwosari Kabupaten Pasuruan (SPENDAPURI), yang diadakan dengan format Online (dalam jaringan/daring). Jika pada umumnya wisuda online menggunakan aplikasi video meeting semisal Zoom, Webex, dll. Namun SPENDAPURI mengadakannya dengan format yang sedikit berbeda. Yaitu dengan bentuk video post dan audio post buatan Guru TIK sendiri. Mulai dari Sambutan Kepala Sekolah, Wali Kelas, Perwakilan Peserta didik sampai Sumbangan hiburan lagu motivasi dari Ibu Guru dilakukan secara video posting dari rumah masing-masing. Begitu pula para peserta didik dapat mengirimkan pesan dan kesannya terhadap sekolah, guru dan teman-temannya secara audio posting, yaitu merekam suara masing-masing dari rumah pada fasilitas yang sudah disediakan di sistem wisuda online buatan sendiri tersebut. Bagi Bapak Ibu guru dan staff Tata Administrasi Sekolah juga dapat merekam pesannya bagi peserta didik dengan bentuk audio post. Tujuan dari sedikit kreatifitas ini tentu saja semata-mata sebuah persembahan bagi para peserta didik tercinta, yang urung melaksanakan wisuda secara normal. Semoga dapat menambah hiburan bagi peserta didik dan mengobati rasa gundah gulana selama tetap berada di rumah di masa pandemi covid-19 ini. (BNM)
BERITA LAINNYA
Indeks- Pendaftaran PPDB Tahun Ajaran 2023-2024 Telah Dibuka
- Pengumuman Hasil Seleksi PPDB TP. 2022-2023
- Selamat Idul Fitri 1443H
- Pembelajaran Zakat Fitrah
- Pondok Romadlon 1443 H
- Berbagi Takjil Gratis
- Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2022/2023
- SIMULASI PISA (Programme for International Student Assessment)
- PEMBELAJARAN DARING TP. 2020-2021
- PENGUMUMAN PPDB TP 2020 - 2021